Ini Dia Jenis-Jenis Lipstick Yang Perlu Kamu Ketahui

Rasanya hampir semua wanita itu suka pakai lipstick, tidak terkecuali aku. Tapi sebenarnya sudah pada tahu belum apa saja jenis lipstick yang ada di dunia ini? 

Karena penasaran, aku pun coba mencari tahu tentang ini. Yang mau tau juga hasilnya, silahkan baca sampai habis ya! 

APA ITU LIPSTICK? 

Lipstick atau dalam Bahasa Indonesia disebut Gincu (Lipstik) adalah sebuah produk kosmetik yang terbuat dari berbagai macam bahan tertentu (sesuai dengan jenis nya) yang digunakan untuk memberikan warna pada bibir.

Lipstick pada awalnya lebih dikenal dengan bentuk kemasan stick yang banyak kita lihat sebagai lipstick konvensional. Makanya namanya lebih sering disebut lipstick. Pada perkembangannya bentuk lipstick sudah banyak mengalami variasi baik dari segi hasil ulasannya, maupun bentuk kemasannya.

JENIS LIPSTICK

Sekarang aku akan bagi beberapa jenis lipstick supaya kita bisa lebih mengenal lipstick seperti apa sih yang kita butuhkan atau cocok dengan kepribadian kita. Di sini aku akan membagi jenis lipstick berdasarkan dua kategori ya. 

JENIS LIPSTICK BERDASARKAN HASILNYA

Di sini kita akan melihat tipe-tipe lipstick dari finish look-nya. 

LIP SHEER & SATIN

Jenis kedua lipstick ini hampir mirip, makanya aku kategorikan menjadi satu. Keduanya memiliki pigmentasi yang tidak full dan tidak tahan lama alias mudah transfer sehingga harus perlu di touch-up. Perbedaannnya paling di segi kelembapan dan juga shinning effect-nya. Kalau Sheer biasanya lebih lembap dan tidak terlalu shiny, sedangkan Satin kelembapannya medium tapi lebih shiny dan warnanya lebih keluar.

lip sheer moodmatcher

lip satin fanboCocok untuk: Yang suka dengan hasil yang terlihat lembap

Contoh produk lipstick: Moodmatcher Lipstick, The Body Shop Colour Crush Lipstick

 

CREAM

Ini biasanya kutemui banyak pada jenis lipstick konvensional. Tau kan lipstick jaman mama kita dulu yang bentuknya stick. Sesuai namanya hasilnya itu creamy, tidak matte atau terlihat kering. Tidak ada shinning effect-nya, tapi punya hasil yang smooth di bibir. Biasanya masih suka transfer, tapi masih lebih tahan lama karena beberapa produk masih menempel di bibir. 

Sekarang tipe cream ini juga mulai banyak ditemui pada kemasan produk bibir yang ada di dalam botol. Biasanya tipe Lip Cream dalam botol ini hasilnya bisa juga matte atau tetap creamy

lipstick matte

Cocok untuk: Yang suka dengan hasil tidak matte dengan warna yang merata

Contoh produk lipstick: Wardah Intense Matte Lipstick

MATTE

Jenis lipstick yang menjadi favoritku karena tidak ada shinning effect sehingga tampilannya lebih rata. Belum lagi biasanya pigmentasinya sangat bagus dan lebih tahan lama. Sayangnya tipe ini biasanya lebih mudah membuat bibir kering. 

lip matte

Cocok untuk: Yang suka dengan hasil warna yang baik dan menutupi warna asli bibir. 

Contoh produk lipstick: Maybelline Super Stay Matte Ink

GLOSSY

Ciri dari jenis ini adalah tampilan yang terlihat basah. Oleh karena itu biasanya jenis ini bisa membuat tampilan bibir menjadi lebih besar. Warnanya rata-rata adalah warna nude, transparan, atau sheer. Tipe ini juga mudah transfer.

lip gloss

Cocok untuk: Ingin memiliki tampilan bibir terlihat lebih bervolume atau full.

Contoh produk lipstick: The Body Shop Shine Lip Liquid

 

TINT

Jenis ini memiliki pigmentasi yang tidak full. Malah hasilnya cenderung natural seakan-akan seperti warna bibir asli sendiri. Hasilnya tidak matte dan warnanya lebih tahan lama bahkan seringkali sulit dibersihkan.

lip tint

Cocok untuk: Ingin berpenampilan dengan gaya natural.

Contoh produk lipstick: Wardah Everyday Cheek and Lip Tint

JENIS LIPSTICK BERDASARKAN KEMASANNYA

Setelah tahu berbagai macam jenis lipstick berdasarkan hasil akhirnya, sekarang kita akan mengenal berdasarkan bentuk kemasannya.

LIP IN BOTTLE

eloi coco temptation anti matte matte club lip cream

Ini artinya lipstick dikemas dalam botol kecil yang identik dengan kemasan seperti lip cream, lip matte, lip gloss, dan lip tint. Memang akhirnya nama yang digunakan menggunakan hasil finishing look pada produk tersebut.

eloi coco lip cream

Kemasan ini menggunakan aplikator yang ditempelkan pada bagian penutupnya. Keunggulannya adalah ukuran kemasan yang ramping sehingga mudah dibawa. Terkadang juga kemasannya menggunakan botol transparan, sehingga kita bisa tahu warna produk secara langsung dan juga tahu kapan produk sudah habis.

LIP PENCIL & LIP CRAYON

Bentuk kemasan ini sesuai dengan namanya yaitu berbentuk pensil dan crayon. Lip Pencil banyak dipakai pada model lip liner, yaitu produk lipstick yang digunakan untuk membuat garis tepi pada bibir. Sedangkan crayon biasanya ukuran leads-nya lebih tebal dan kebanyakan hasilnya adalah sheer.

LIPSTICK

Nah kalau yang ini sudah disebut di awal ya. Bentuk kemasan konvensional yang sudah ada dari jaman mama kita. Bentuknya seperti stick yang di bagian bawahnya bisa diputar untuk mengeluarkan produk. Kekurangan dari model seperti ini adalah produk yang mudah patah.

Lipstick dengan hasil matte, cream, dan satin banyak ditemukan dalam kemasan ini.

 

jenis lipstick

Itu dia berbagai macam jenis lipstick yang selama ini mungkin saja sudah kita gunakan. Ternyata ada banyak ya macamnya. Kalau teman-teman sendiri paling suka jenis yang seperti apa? Share dong di kolom komentar 🙂

One Reply to “Ini Dia Jenis-Jenis Lipstick Yang Perlu Kamu Ketahui”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *