Karena sekarang tidak punya banyak waktu, menurutku tipe kemasan skincare menjadi salah satu alasan memilih produk yang akan digunakan. Maka itu aku akan ceritakan tipe seperti apa sih yang menjadi favoritku sekarang.
TIPE KEMASAN SKINCARE FAVORITKU
Percaya gak kalau setiap kemasan itu bisa mempengaruhi seberapa cepat kita dalam waktu menggunakan skincare?
Kalau menurutku ini berpengaruh banget, karena kemasan skincare yang ribet tentu akan membutuhkan waktu yang lebih lama untuk membuka dan menutupnya.
Supaya kebayang langsung aku kasih tau aja ya tipe kemasan skincare yang seperti apa.
CLEANSER
Untuk pembersih wajah ada banyak jenisnya. Untuk first cleanser saja ada cleansing oil yang biasanya bentuk pump atau botol biasa saja. Sedangkan cleansing balm biasanya menggunakan model jar dengan spatulanya.
Di antara semua ini aku paling suka model pump pada cleansing oil. Proses membersihkan wajah dengan kemasan seperti ini tidak memakan banyak waktu.
Cukup pencet botol pump lalu oil-nya akan keluar di tangan. Membersihkan wajah cukup menggunakan tangan saja dengan diusapkan ke wajah. Lalu setelahnya bisa menggunakan sponge untuk mengangkat kotoran. Terakhir tinggal membersihkan wajah dengan cleanser selanjutnya.
Cara ini lebih praktis dan juga tidak butuh waktu banyak untuk membersihkan tools lainnya seperti pada jar cleansing balm. Dimana harus buka tutupnya dulu, lalu ambil spatula, nanti terakhirnya juga harus dibersihkan dulu spatula-nya.
Untuk second cleanser kebanyakan modelnya adalah tube. Walaupun juga ada tipe pump, tapi menurutku sebagai face wash kemasan tube sudah cukup praktis.
TONER
Untuk toner aku paling suka tipe hydrating toner yang menggunakan kemasan botol.
Tipe toner seperti ini praktis digunakannya karena cukup ditaruh ke tangan lalu diaplikasikan ke wajah. Jadi lebih mudah digunakan.
MOISTURIZER
Untuk pelembap menurutku tipe kemasan skincare yang paling hemat waktu adalah menggunakan tipe botol seperti Hada Labo. Tapi sejauh ini hampir rata-rata kemasan untuk pelembap adalah dalam bentuk jar.
SUNSCREEN
Untuk sunscreen hampir kebanyakan dikemas dalam kemasan tube. Tipe seperti ini sudah cukup praktis. Apalagi sekarang juga ada yang model spray untuk reapply.
Itu dia tipe kemasan skincare favoritku yang membantu waktu skincare menjadi lebih cepat. Kalau versi kamu apa?