Manfaat Bank Jago Dalam Kehidupan Sehari-Hari

Setelah bertahun-tahun menggunakan aplikasi Jenius untuk bank online, akhirnya di tahun 2022 lalu aku memutuskan untuk buka rekening di Bank Jago.

Di sini aku ingin cerita bagaimana pengalaman pakai selama 6 bulan terakhir dan bagaimana manfaatnya dalam kehidupan sehari-hariku sebagai ibu rumah tangga dan content creator. Yang lagi bingung mau buka rekening apa engga, wajib baca sampai habis ya.

APLIKASI BANK JAGO

Jaman sekarang untuk menggunakan jasa perbankan jadi lebih mudah karena hampir semua bank sudah punya aplikasi online-nya. Tinggal kita pilih aja mana yang lebih sreg sama kita.

Jujur aja aku tertarik pakai aplikasi Jago karena lihat konten-kontennya Annisast. Sama kayak dulu aku juga akhirnya buka rekening di Jenius juga karena review di blog-nya Annisast.

Buat yang belum tau, aplikasi Bank Jago adalah aplikasi bank online yang bisa melakukan beberapa kegiatan perbankan hanya melalui aplikasi di smartphone saja.

Sebagai gambaran, aku akan membandingkan dengan bank konvensional ya. Kalau dulu untuk buka rekening kita harus ke bank dengan membawa segala data yang dibutuhkan. Sedangkan melalui aplikasi bank online, kita hanya cukup registrasi via smartphone saja.

Contoh lain, kalau transfer atau pembayaran biasanya harus via ATM atau via token. Tapi kalau sekarang bisa via smartphone saja.

Beruntungnya kita hidup di jaman sekarang yang serba high tech. Bank pun mengalami evolusi dimana akhirnya mengikuti dengan perkembangan zaman. Sehingga pelayanannya bisa kita nikmati dengan mudah hanya dengan menggunakan smartphone saja.

Nah sekarang kita akan bahas soal aplikasi Bank Jago lebih spesifik ya. Supaya lebih jelas nanti akan aku jelaskan fitur-fiturnya seperti apa.

CARA BUKA REKENING APLIKASI JAGO

Untuk cara buka rekeningnya mudah sekali. Cukup install aplikasinya di Google Play atau App Store. Nah temen-temen bisa pakai referral code aku ini ya untuk dapat bonus dana:

RAT0CBD8

Setelah install aplikasinya cukup mengikuti cara yang diinformasikan saja. Waktu itu sih aku cuma butuh KTP saja. Dan biasanya akan ada sesi foto bersama dengan KTP untuk verifikasi.

Tidak lama setelah itu, rekening sudah jadi. Dan kita sudah bisa melakukan kegiatan pada aplikasi tersebut. Prosesnya mudah dan cepat.

FITUR APLIKASI BANK JAGO

KANTONG / POCKET

Salah satu alasan kenapa akhirnya aku cobain aplikasi ini adalah karena tertarik banget sama fitur kantong atau pocket-nya. Jadi dalam rumah tangga aku ditugaskan suami untuk mengurus keuangan. Aku terbiasa untuk membagi budget berdasarkan jenis-nya untuk memudahkan dalam pengawasan pengeluaran.

Selama ini aku pakai aplikasi Jenius. Berdasarkan pengalamanku Jenius memiliki jumlah kantong sangat terbatas. Akhirnya aku sering merasa kewalahan mengawasi budget, karena aku harus mencampurkan beberapa dana ke dalam satu kantong.

Nah aku merasa bahagia banget karena pada aplikasi Jago aku bisa membuat banyak kantong sesuai dengan kebutuhanku. Aku sendiri kurang tau pasti bisa buat berapa kantong. Yang pasti saat ini aku sudah punya sekitar 12 kantong dengan masing-masing tujuannya. Aku yakin masih bisa nambah lagi sih.

Di kantong ini kita bisa atur juga tujuannya menjadi kantong untuk saving atau spending. Untuk saving kita bisa menentukan target nominal yang diinginkan untuk ditabung. Kalau mau dikunci dengan target, juga bisa.

Sedangkan kantong untuk spending, kita bisa mengatur dana di dalamnya untuk melakukan pembayaran. Bisa untuk transfer ke rekening, pembayaran online, ataupun top up belanja online. Enaknya lagi kita bisa juga atur jadwal pembayaran pada masing-masing kantong. Jadi misalnya di tanggal tertentu aku harus bayar tagihan internet, nah nanti bisa diatur agar terjadi pembayaran otomatis.

Keren banget kan fitur kantong ini. Bener-bener membantu aku banget untuk mengatur budget keuangan rumah tangga maupun pribadi. Paling hebatnya lagi, masing-masing kantong bisa melakukan transaksi sendiri melalui kantongnya tanpa harus pindahin dulu dananya ke kantong utama.

KARTU DEBIT VISA

Untuk kartu debit, sudah ada kartu debit visa yang bisa dipakai untuk pembayaran atau pengambilan dana di ATM. Kartu debit ini bisa di hubungkan ke kantong juga lho. Jadi kayak aku udah bikin kantong buat budget pas weekend. Nah kalau lagi ada transaksi pas jalan-jalan saat weekend, aku cukup gesek dari kartu yang sudah kuhubungkan ke kantongnya.

TERHUBUNG DENGAN GOJEK & BIBIT

Fitur lain yang membantu juga adalah sinkronisasinya dengan aplikasi Gojek. Saat sudah dihubungkan keduanya, aku jadi bisa top up ke Gojek lebih mudah. Bahkan sekarang ada fitur yang bisa terhubung langsung ke kantong. Jadi pas bayar via Gopay, bisa ambil dananya dari kantong yang diinginkan.

Selain Gojek, aku juga menghubungkan dengan akun Bibit. Akun Bibit ini aku gunakan untuk melakukan pembelian reksadana. Karena sudah terkoneksi, pembelian reksadana jadi jauh lebih mudah.

PENGALAMAN PAKAI

Jujur aja sekarang aku lebih banyak pakai aplikasi Jago dibandingkan Jenius. Alasan utamanya karena fitur kantong yang memudahkan aku untuk mengatur dana yang sesuai dengan kategori budget-nya.

Lalu konektivitasnya dengan akun Gojek dan Bibit juga membuat segala transaksi jadi jauh lebih mudah. Aku sudah coba fitur jadwalnya, dan itu juga sangat membantu untuk melakukan transaksi sesuai dengan waktunya.

Hanya saja sayangnya untuk pembayaran QRIS, belum bisa dilakukan pada aplikasi Jago. Jalan keluarnya adalah melakukan pembayaran QRIS melalui aplikasi Gojek. Gak repot toh, karena top up ke Gojek juga lebih mudah.

Saat ini Jago memiliki account level untuk membedakan fasilitas yang didapatkan. Bisa dicek ya perbedaannya apa.

Lalu saat ini juga belum ada biaya admin yang harus dikeluarkan setiap bulannya.

KESIMPULAN

Sebenarnya ada masih banyak fitur aplikasi Bank Jago lainnya. Hanya saja menurutku fitur yang kujelaskan di sini memang fitur yang bagus banget dan membantuku dalam kebutuhan sehari-hari.

Sejauh ini masalah yang kuhadapi paling sesekali ada error saat transfer dana. Hanya saja tidak sering dan belum sangat menggangu. Untuk bentuk pengaman akunnya juga menurutku sudah oke. Standar dari aplikasi bank online yang sudah ada.

Itu aja dari aku. Pokoknya suka dan puas banget sama aplikasi Jago. Semoga informasi ini bermanfaat yaa!

2 Replies to “Manfaat Bank Jago Dalam Kehidupan Sehari-Hari”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *