Beauty Review

The Body Shop Eye Palette Paint in Colour Review

Di Bulan Oktober 2019 lalu aku sempat share review produk The Body Shop Matte Lip Butter. Pada post tersebut aku janji juga akan bahas produk The Body Shop Eye Palette Paint in Color yang juga sama-sama merupakan produk makeup terbaru dari The Body Shop.

Mohon maaf sekali karena baru sempat sekarang aku bahas. Jadi semoga tidak menunggu terlalu lama lagi yaa!

THE BODY SHOP EYE PALETTE PAINT IN COLOUR: EYE SHADOW PALETTE THE BODY SHOP YANG JUARA!

The Body Shop Eye Palette Paint in Colour

Harga: Rp349.000,- (cek e-commerce untuk lihat harga yang sudah didiskon)
Beli di: store The Body Shop, Shopee, Lazada

Sejujurnya aku tidak terlalu ngefans sama produk-produk eye makeup The Body Shop, karena menurutku warnanya kurang menonjol. Aku ngerti sih karena memang pasar The Body Shop Makeup ini lebih tepat untuk penyuka hasil riasan yang natural dan nude.

Tapi menurutku sekarang The Body Shop sudah banyak berubah. Bagi penyuka eye makeup product yang berani dan warnanya wow pasti setuju kalau produk The Body Shop Eye Palette Paint in Colour ini bisa mencapai ekspektasi.

Aku akan jelasin kenapa aku suka banget sama produk ini ya.

KEMASAN

Produk ini dikemas dengan palette yang bagian atasnya transparan. Jadi begitu lihat kita bisa langsung mengetahui jejeran warna dari palette-nya. Kesan yang kudapatkan dari kemasan ini adalah colorful dan juga playful. Beda seperti kemasan produk kosmetik The Body Shop lainnya yang biasanya menggunakan warna hitam saja.

Untuk ukuran kemasan memang cukup lebar, namun karena tidak terlalu tebal jadi masih bisa diselipkan pada makeup pouch ukuran sedang. Sayangnya palette ini tidak menyediakan kaca maupun brush.

TEKSTUR

Sama seperti eye shadow lainnya, produk ini memiliki tekstur powdery. Hampir semuanya memiliki fall out, sehingga kalau habis pakai produknya memang akan jadi berantakan. Tapi tidak susah kok membersihkannya.

Produknya juga mudah dibaurkan satu dengan yang lain.

Baca juga: Nyobain 20 Warna Lipstick The Body Shop!

KANDUNGAN

Matte: Talc, Alumina, Mica, Tapioca Starch, Synthetic Fluorphlogopite, Silica, Triethylhexanoin, Magnesium Myristate, Zinc Stearate, Ethylhexylglycerin, C20-24 Alkyl Dimethicone, Polyglyceryl-2 Triisostearate, Isododecane, Aqua/Water/Eau, Phenyl Trimethicone, Dehydroacetic Acid, Sclerocarya Birrea Seed Oil, Tocopheryl Acetate, Polymethylsilsesquioxane [+/- CI 77499/Iron Oxides, CI 77891/Titanium Dioxide, CI 77492/Iron Oxides, CI 77742/Manganese Violet, CI 77491/Iron Oxides, CI 19140/Yellow 5 Lake]. Shimmer: Talc, Synthetic Fluorphlogopite, Mica, Calcium Aluminum Borosilicate, Calcium Sodium Borosilicate, Triethylhexanoin, Silica, C20-24 Alkyl Dimethicone, Polyglyceryl-2 Triisostearate, Phenyl Trimethicone, Tapioca Starch, Ethylhexylglycerin, Magnesium Myristate, Zinc Stearate, Isododecane, Dehydroacetic Acid, Tin Oxide, Sclerocarya Birrea Seed Oil, Tocopheryl Acetate, Aqua/Water/Eau, Polymethylsilsesquioxane [+/- CI 77891/Titanium Dioxide, CI 77491/Iron Oxides, CI 77499/Iron Oxides, CI 77288/Chromium Oxide Greens, CI 77492/Iron Oxides, CI 77510/Ferric Ammonium Ferrocyanide].

WARNA

 

Sebenarnya untuk The Body Shop Eye Palette ini punya dua koleksi warna, yang pertama Own Your Natural dan yang kedua si Paint in Colour ini. Dari namanya saja sudah ketahuan ya kalau yang aku punya ini lebih berwarna.

Ada 12 warna baik itu natural maupun warna yang lebih mencolok. Sebagian besar warna natural memiliki hasil yang matte, sedangkan warna yang colorful hasilnya shimmery.

Nah untuk warna-warna colorful ini pigmentasinya bagus sekali. Sekali ambil langsung keluar. Namun untuk warna naturalnya hanya yang berwarna gelap yang keluar warnanya. Sedangkan warna yang terang agak sulit keluar.

Aku sendiri suka banget mencampurkan warna orange dan cokelat di mata. Hasilnya benar-benar buat mataku kelihatan menonjol.

KESIMPULAN

Seperti yang kusebutkan tadi kalau produk ini adalah produk eye makeup yang beda dari produk-produk eye makeup The Body Shop sebelumnya. Dari mulai pilihan warna, hasil warnanya, kemasannya, pokoknya semuanya keluar dari pakem biasanya.

Yang sekarang aku ingin lakukan adalah untuk explore semua warnanya sehingga menjadi berbagai macam tampilan yang menarik. Doakan yaaa, karena aku juga masih belajar nih untuk urusan riasan mata.

Kalau penasaran sama produknya, bisa cek langsung ke store-nya. Kamu bisa cobain dan swatch sendiri. Nanti kasih tau ya gimana pengalaman kamu saat mencoba The Body Shop Eye Palette Paint in Colour ini 🙂

Lia

Seorang ibu yang gemar menulis tentang beauty, motherhood, dan lifestyle.

View Comments

Recent Posts

  • Beauty Review

Expert Care Review: Skincare Anak

Review produk Expert Care, skincare anak kulit sensitif yang sukses mengatasi kulit kering dan bruntusan… Read More

2 months ago
  • Travel

Sukses Perpanjang SIM Secara Online 2024

Sudah tau cara perpanjang sim secara online? Gampang banget lho ternyata! Sini kukasih tau caranya… Read More

2 months ago
  • Personal

Akhirnya 10k

Setelah bertahun-tahun membangun akun Instagram, akhirnya baru di tahun inilah berhasil mencapai 10k followers. Read More

2 months ago
  • Playground Anak

Tips Beli Tiket Main di Kidzooona Dengan Harga Murah

Ayo ajak anak bermain di playground, dan aku kasih tau cara beli tiket main di… Read More

2 months ago
  • Money

Mencairkan JHT Melalui JMO

Mencairkan JHT melalui aplikasi JMO ternyata sangatlah mudah dan cepat. Yang mau mencairkan dana pensiun… Read More

7 months ago
  • Beauty Review

Wardah Clarifying Clay Mask Review

Review Wardah Clarifying Clay Mask pada tipe kulit wajah kering. Kira-kira apakah cocok? Baca pengalaman… Read More

9 months ago