Selama ini kepengen banget untuk bisa ikutan acara beauty class. Selain bisa belajar make-up, kadang kan suka lumayan juga bisa dapet produk-produknya sekalian hehehe…
Seperti yang
sudah pernah saya share sebelumnya, kemarin akhirnya saya mengikuti acara
Maybelline Beauty Workshop with Indomaret. Acara ini diadakan di
Indomaret Green Lake Sunter.
Entah karena kurangnya promosi atau ada lain hal, beauty workshop ini tidak terlalu ramai. Padahal pada saat saya share ke social media setelah event, cukup banyak lho temen-temen saya yang mau ikut acara sejenis. Tapi memang kebetulan sebelumnya saya gak ajak siapa-siapa pas tahu tentang event ini. Cuma ajak adik saya saja 🙂
Lanjut lagi ke acara, ada sebanyak kurang lebih 20 peserta yang hadir di pagi hari ini. Layaknya beauty class yang lain, di depan meja sudah disediakan beragam produk make-up dan juga kaca. Acara dibuka oleh Beauty Advisor dari Maybelline, yaitu Mbak Dina.
Mbak Dina langsung mengajak peserta untuk memulai membersihkan muka terlebih dahulu dengan tissue basah. Terutama saya yang memang sebelumnya memakai make-up dari rumah (abis gak pede sih :P). Lalu dilanjutkan dengan membersihkan eye and lip make-up dengan Eye & Lip Make-Up Remover.
TIPS MEMBERSIHKAN MAKE-UP MATA: tempelkan kapas yang sudah dibasahi dengan make-up remover ke kelopak mata. Lalu diamkan selama tiga detik lalu basuhkan ke arah luar. Ingat! Jangan menarik kapas dengan kasar ya. Karena kulit di sekitar mata sangat sensitif.
TIPS MEMBERSIHKAN LIPSTICK: tempelkan kapas yang sudah dibasahi make-up remover ke ujung luar bibir. Tarik perlahan kapas sampai ke tengah bibir, dan lakukan di sisi bibir yang lain. Ini untuk mencegah bibir menjadi kering dan pecah-pecah.
Setelah muka bersih, saatnya mulai menggunakan BB Cream. BB Cream Maybelline ini sudah ada pelembabnya, sehingga bisa langsung sekaligus dipakai sebagai dasar saat menggunakan make-up. Ambil BB Cream sebesar biji jagung yang diletakkan pada tangan. Ambil spons, lalu mulai aplikasikan BB Cream yang ada di telapak tangan secara tipis dan merata ke kulit muka.
Setelah itu aplikasikan bedak ke muka secara tipis dan merata. Oh iya, kalau ada bekas jerawat atau kantung mata yang ingin disamarkan, sebelum menggunakan bedak bisa mengaplikasikan Concealer ke daerah yang ingin disamarkan.
Saatnya mulai menghias mata. Pertama-tama adalah menggunakan eye shadow. Di sini saya mencoba menggunakan Eye Studio Color Tattoo 24HR-Painted Purple. Awalnya saya rada ragu menggunakan warna ungu ngejreng. Tapi ternyata hasilnya oke juga dan tidak terlalu menor. Apalagi pengaplikasiannya yang mudah, hanya menggunakan jari manis!
Untuk Eye Liner, saya menggunakan Eyestudio Lasting Drama Gel Liner 36H-Black yang ternyata tidak sesulit yang saya kira. Hanya mesti berhati-hati dan dibiasakan supaya semakin lama semakin terbiasa menggunakan eye liner gel.
Karena bulu mata saya sudah lentik, saya langsung mengaplikasikan maskara Volum’ Express The Magnum.
TIPS MENGAPLIKASIKAN MASKARA: aplikasikan maskara pada bagian atas bulu mata untuk mendapatkan hasil bulu mata yang lentik. Selanjutnya aplikasikan maskara pada bagian bawah mata supaya terlihat lebih tebal.
Alis saya pun tidak lupa juga dihias. Menggunakan Eyestudio Master Brow Liner-Grey, ternyata alis saya tidak terlihat seperti Shinchan. Yang ada, alis saya terlihat tebal tanpa kelihatan berlebihan.
Bagian pipi saya menghiasnya dengan Cheeky Glow-Creamy Cinnamon dengan menggunakan brush.
Langkah terakhir adalah saya menghias bibir dengan warna dan jenis lipstick yang saya lupa namanya hehehe. Tapi saya seneng sekali dengan warna dan daya tahan dari lipstick ini!
Dan inilah hasilnya:
Jadi lebih kece kan? Hehehe… Dan yang paling bikin gak nyangka adalah, ternyata saat kita belajar make-up ini, hasil make-up kita sendiri dinilai dan dilombakan. Entah karena angin apa atau dapet durian runtuh dari mana sampai akhirnya saya dipanggil ke depan dan menjadi Juara 2! Wah gak nyangka banget deh, soalnya banyak yang lebih canggih-canggih dan jago make-upnya. Rejeki gak kemanaaaa 🙂
Setelah itu, langsung deh kita foto-foto dan pamitan. Tidak lupa juga dibagian goodie bag yang isinya lumayan bangetttt 🙂
Kesan saat mengikuti acara yang diadakan Indomaret dan Maybelline ini adalah sangat menyenangkan karena bisa belajar sekaligus dapet teman baru. Belum lagi, saya bisa sekalian coba produk-produk dari Maybelline yang ternyata saya sangat suka dan puas sama hasilnya.
Dan buktinya adalah, setelah acara saya langsung pulang ke rumah dan langsung siap-siap lagi untuk pergi foto untuk pembuatan pas foto. Saya bener-bener gak touch-up. Dan hasil fotonya bener-bener bagus, gak ada minyak. Belum lagi lipstick-nya yang tahan lama banget. Saya bolak balik makan dan minum, eh masih nge-pink aja itu bibir. Hihihihi…
Kayaknya besok-besok bakalan beli produk Maybelline yang lain lagi nih 😀
Terima kasih Indomaret dan Maybelline^^
XOXO,
LIA
One Reply to “Event Report: Maybelline Beauty Workshop with Indomaret”