Kalau kulit lagi bermasalah biasanya saya merasa diingatkan untuk melakukan perawatan kulit mingguan. Berhubung saya sudah gak pernah lagi ke klinik kecantikan, maka perawatan kulit yang saya bisa lakukan ya cuma di rumah aja.
Salah satu yang bisa dilakukan adalah melakukan masker wajah. Masker yang saya pakai juga macam-macam bentuknya, dari mulai yang sheet mask sampai masker yang dibilas.
Di bulan ini saya kembali dikirimkan produk dari The Body Shop karena telah terpilih menjadi salah satu finalis #TBSBeautyBae. Produk yang dikirimkan adalah The Body Shop Mask lengkap dengan 6 variannya.
Saya sendiri sudah pernah mencoba 2 variannya dan suka sekali dengan hasilnya. Makanya begitu tau dikirimin lagi produknya, jadi gak sabar untuk coba.
Seingat saya saat produk ini baru di launch, euphoria-nya terasa banget. Apalagi banyak review yang bilang kalau kualitasnya bagus. Kalau saya sih melihatnya model masker seperti ini sangat menambah variasi masker yang sudah ada di Indonesia sebelumnya.
Waktu itu yang paling saya tahu adalah variannya yang Himalayan Charcoal Purifying Glow Mask yang pada saat itu sedang bersaing dengan tren masker lumpur yang baru masuk ke Indonesia. Ternyata selain varian ini masih ada 5 varian lainnya yang juga tergolong baru saya tahu.
Kalau dari namanya saja terlihat bahwa produk-produk ini menggunakan bahan-bahan aktif yang diambil dari beberapa negara. Klaim produknya pun cukup bervariasi.
Ini dia produk-produk The Body Shop Mask yang dijual di Indonesia:
Saya mencoba produk-produk The Body Shop Mask ini dengan menggunakan teknik Multi-Mask, yaitu menggunakan berbagai macam produk pada area-area wajah yang berbeda secara bersamaan sesuai dengan kebutuhan. Teknik ini tidak memaksa kita untuk membeli semua produk kok, seperti saya dulu membeli Himalayan Charcoal Purifying Glow Mask yang saya gunakan hanya pada area wajah yang berminyak saja.
Setelah mencoba produk-produk ini, maka saya mau berbagi pengalaman saat menggunakannya ya!
Sebenarnya saya sudah punya review khusus untuk produk ini di tulisan lama saya. Jadi silahkan baca review-nya di tulisan tersebut ya dengan klik link ini.
TEKSTUR
Tekstur produk ini adalah krim dengan tekstur pekat berwarna putih dan ketika diaplikasikan saya merasakan ada butiran-butiran halus di dalamnya. Kalau secara sekilas saat diaplikasikan akan mirip seperti sedang pakai obat jerawat sulfur. Namun bedanya kalau ini lebih pekat dan tentunya tidak membuat kulit kering.
KANDUNGAN
Pada kemasan tertulis bahwa produk ini mengandung ekstrak gingseng dan ekstrak beras dari Tiongkok, serta Community Trade sesame seed oil dari Nikaragua.
WARNA DAN AROMA
Warna produk adalah putih. Dan sesuai namanya, ada sedikit aroma gingseng di dalamnya.
KLAIM PRODUK & HASIL PENGGUNAAN
Klaim produk adalah membantu membuat kulit wajah terasa halus dan tampak cerah, serta memperbaiki tampilan pori-pori.
Saya memang menggunakan produk ini pada area dagu yang banyak bekas jerawat kecokelatan. Hasil untuk mengembalikan bekas jerawat ke warna kulit semula belum bisa terlihat dalam sekali atau dua kali pemakaian. Namun saya merasakan ada efek instant brightening saat setelah memakainya. Kulit juga terasa lebih halus dan lembap.
TEKSTUR
Memiliki tekstur krim yang kental dan ada scrub halus di dalamnya.
Saat diaplikasikan ke wajah bisa gosok perlahan supaya scrub-nya dapat bekerja mengangkat sel-sel kulit mati. Saat didiamkan beberapa menit produk akan mengering.
KANDUNGAN
Pada kemasan tercantum mengandung matcha green tea dari Kakegawa, Jepang, dandelion extract dari Prancis, dan Community Trade aloe vera dari Meksiko.
WARNA DAN AROMA
Memiliki warna hijau muda seperti alpukat dan ada scrub warna cokelatnya. Wanginya sendiri lebih mirip seperti wangi buah dibandingkan dengan wangi matcha.
KLAIM PRODUK & HASIL PENGGUNAAN
Memiliki klaim untuk membersihkan kulit secara menyeluruh dan mengangkat sel-sel kulit mati.
Produk ini sudah saya coba beberapa kali dan memang selalu saya gunakan saat kulit terasa kotor ketika sering berpergian keluar rumah. Debu, polusi, asap, dan ditambah dengan tumpukan makeup terasa tebal di kulit. Dengan menggunakan produk ini memang secara tampilan tidak terlihat dengan jelas hasilnya, namun saya merasakan kalau kulit menjadi lebih bersih. Dan biasanya kalau rajin pakainya seminggu sekali, masalah kulit seperti bruntusan atau jerawat bisa teratasi (hanya sebagai perawatan untuk pencegahan saja ya).
TEKSTUR
Memiliki tekstur watery seperti gel pudding. Jika diperhatikan ada serta-serat juga di dalamnya. Kalau dilihat sekilas mirip seperti bentuk selai strawberry.
Pakai produk secukupnya saja supaya produknya terserap dengan baik.
KANDUNGAN
Pada kemasan tertulis bahwa mengandung perpaduan esens dan kelopak bunga mawar asli dari Inggris, rosehip oil dari Chile, dan Community Trade organic aloe vera dari Meksiko.
WARNA DAN AROMA
Memiliki warna merah tua seperti selai strawberry. Wanginya sesuai dengan nama dan kandungannya, yaitu wangi bunga yang lembut.
KLAIM PRODUK & HASIL PENGGUNAAN
Memiliki klaim untuk membuat kulit wajah terasa lebih halus, lembap, dan tampak lebih segar.
Menurut saya memang secara tampilan wajah jadi lebih cerah dan saat dipegang kulit terasa halus dan lembap. Khususnya soal kelembapan ini akan terasa saat membilas produk, butuh ekstra waktu untuk membilasnya agar sampai bersih. Produk ini cocok sekali untuk pemilik kulit yang kering.
TEKSTUR
Tekstur produk ini adalah kental dengan serat-serat di dalamnya.
Hati-hati dalam mengaplikasikan produk ke wajah, karena kalau kebanyakan nanti takut jatuh berantakan. Dan juga produknya tidak akan kering dengan baik.
KANDUNGAN
Mengandung ekstrak acai berry, esktrak gurana seed, dan Community Trade babassu oil dari Brazil.
WARNA DAN AROMA
Memiliki warna merah maroon dan aromanya sendiri seperti aroma buah. Produk ini menurut saya yang paling punya aroma paling kuat dibanding dengan yang lain.
KLAIM PRODUK & HASIL PENGGUNAAN
Klaim produk adalah membantu membuat kulit wajah terasa lebih bersih, halus, dan segar.
Dari hasil percobaan saya pada daerah dahi, produknya sendiri bekerja dengan baik dalam memberikan kelembapan.
TEKSTUR
Produk ini benar-benar memiliki tekstur yang sama persis seperti tekstur madu. Warna kuning madu dengan kekentalan yang sama. Makanya jangan taruh produk ini di dapur ya kalau tidak mau salah ambil. Hehehe.
Saat diaplikasikan ke wajah juga harus hati-hati untuk tidak mengaplikasikannya kebanyakan. Karena produk ini lumayan sulit dibersihkan. Jadi kalau dibilas dengan air masih terasa licin sekali. Pastikan sudah membilasnya dengan baik. Produk ini juga menurut saya cocok untuk pemilik kulit kering.
KANDUNGAN
Memiliki kandungan Community Trade honey dari Ethiopia, Community Trade marula oil dari Namibia, dan Community Trade organic olive oil dari Italia.
WARNA DAN AROMA
Warna produk kuning seperti madu. Aromanya sendiri saya kurang yakin itu seperti madu. Maaf ya, susah untuk mendeskripsikannya.
KLAIM PRODUK & HASIL PENGGUNAAN
Klaim produk adalah membantu membuat kulit wajah terasa lebih halus, lembut, kenyal, dan mengurangi tampilan garis halus pada wajah.
Oke, karena ini produknya sangat-sangat lembap sekali maka klaim produk di atas sih saya setuju banget. Terutama soal halus, lembut, dan kenyalnya. Pokoknya yang punya kulit ekstra kering ini wajib dibeli.
KEMASAN
Semua varian The Body Shop Mask memiliki kemasan yang sama. Yaitu kemasan luar berupa kardus berwarna hitam kecokelatan (atau abu-abu ya?). Yang membedakan hanya saja warna-warna dari stiker produknya. Ini bagus sih, jadi gak ketuker pas mau beli.
Trus kemasan dalamnya yaitu jar ukuran 75ml dengan bahan kaca. Nah bahan kaca ini memang harus hati-hati banget nyimpennya kalau gak mau pecah. Tapi menurut saya bahan kaca memang bagus untuk menjaga kestabilan kondisi produk di dalamnya.
Produk ini juga tidak menyediakan spatula untuk mengambil produk. Sebagai gantinya kita bisa pakai brush atau pakai jari saja sudah cukup.
KESIMPULAN
Semua produk harganya adalah Rp349.000,-. Memang harga yang menurut saya agak mahal untuk budget saya. Namun produk ini bisa juga dijadikan investasi kecantikan dengan mengakali cara pemakaiannya.
Baca juga: Tips Belanja Produk Kecantikan Anti Boros
Bisa beli patungan dengan saudara sehingga harganya jadi terasa lebih ringan. Atau pakainya dikombinasikan dengan produk lain, jadi pakainya 2 kali dalam sebulan dibanding 4 kali dalam sebulan. Dan juga bisa pakai hanya di area-area yang dibutuhkan saja seperti yang sudah saya ceritakan tadi.
Oh iya, teman-teman bisa beli produknya di store The Body Shop atau di e-commerce-nya. Tapi kalau mau dapat diskon di official store-nya bisa cek kode diskonnya di sini ya!
Itu saja cerita pengalaman saya tentang produk ini. Bisa juga tonton videonya di YouTube Channel saya.
Selamat mencoba!
Review produk Expert Care, skincare anak kulit sensitif yang sukses mengatasi kulit kering dan bruntusan… Read More
Sudah tau cara perpanjang sim secara online? Gampang banget lho ternyata! Sini kukasih tau caranya… Read More
Setelah bertahun-tahun membangun akun Instagram, akhirnya baru di tahun inilah berhasil mencapai 10k followers. Read More
Ayo ajak anak bermain di playground, dan aku kasih tau cara beli tiket main di… Read More
Mencairkan JHT melalui aplikasi JMO ternyata sangatlah mudah dan cepat. Yang mau mencairkan dana pensiun… Read More
Review Wardah Clarifying Clay Mask pada tipe kulit wajah kering. Kira-kira apakah cocok? Baca pengalaman… Read More
View Comments
Wow, so lucky to have the complete variants! Saya udah lama penasaran sama varian yang Himalayan Charcoal dan British Rose, cuma karena harganya agak pricey jadi belum kepikiran beli dalam waktu dekat. Mungkin kalau koleksi masker saya sudah benar-benar terpakai semua dan harus restock masker. Thank you for recommending!
You are welcome :)
pernah sih liat masker ini di counter di TBS dan aku penasaran, secara suka sama produk TBS, walopun ga selalu beli, tp kdg ada produknya aku pake hehe... dan asik banget itu dapat variannya lengkap banget hehehe...
Suka pakai produk TBS apa, Mbak? :)
Itu untuk cowok? hmm.. kayaknya bole juga nih,
Bisa buat cewek atau cowok kok.
masih ngumpulin duit buat beli himlayan chorcoal maskernya. memang sih produk produk body shop agak mahal but kualitas oke punya, nggak bikin kulit bermasalah dan cocok banget sama kulit aku.
Semangaaat :)
Kak Lia, aku hanya bisa ngiler. Pengen coba semua maskernya ? hiks. Terutama yg himalayan dan honey.
Himalayan sama Honey juga favoritkuuu :)
Asik banget dapat komplit semua varian dan full size pula! Masih penasaran dengan Himalayan Charcoal nih, katanya cocok untuk kulit berminyak.
Himalayan Charcoal itu paling favorit, Mbak. Boleh tuh dicoba kalau kulitnya berminyak :)
Produk2 TBS ini memang racuuun yaaa :p. Aku sih gampang tergoda ama perawatan tubuh mereka dan parfumenya. Blm prnh coba yg skin care krn tkut ga cocok. Tp khusus masker, krn ga dipake tiap hr, aku rasa ga masalah dicobain.. :)
Pilih salah satu yang sesuai sama tipe kulit aja, Mbak. Menurutku sih ini maskernya enak banget :)
Oh iya, Mbak. Aku beberapa kali komen di blog Mbak Fanny, itu masuk gak ya? Soalnya kalo aku balik lagi cek gak ada komenku. Huhuhu. Apa masuk spam atau error kah?
Uwaaa semuka isinya banyak masker hihihi Aku pernah pake masker macem2 semuka gitu, jadi hidung dan seluruh muka beda. Tapi jadi ribet bersihinnya soalnya teksturnya beda huhu
Yang ribet itu kalau yang teksturnya licin banget sama yang kering banget hihihi. Tips dari TBS sih kalau mau bersihin bisa ambil handuk yang dibasahin trus ditepuk-tepuk pelan ke area masker, biar maskernya kena air dan gampang dibersihin.
Uhuyyy ada yang mirip madu.... nggak papa lah... semoga kedepannya saya punya budget buat beli produk ini. Menjaga kulit itu penting, kan ya mbak... siapa tau penampilan semakin handsome, ckckckk
Okeee sippp :D