Siapa sih yang gak suka promo? Ngeliat promo 50% untuk pemegang Kartu Kredit/Debit Danamon di
Excelso, saya dan
David langsung kompak untuk masuk ke dalam Cafe-nya. đŸ˜€
Kami datang ke cafe-nya yang berada di Mall Kelapa Gading yang berdekatan dengan Victoria’s Secret. Karena hari itu kami tidak begitu lapar, jadilah hanya pesan minum dan makanan ringan saja. Menurut pengalaman saya biasanya saat coba makanan baru, menu yang saya pilih adalah zonk! Alias rasanya gak enak. Jadi saya selalu menyerahkan kepada David untuk memilih menunya.
Menu pertama yang kami coba adalah Banana Wrap (IDR 40.900,-). Ini adalah pisang yang digoreng dicampur dengan topping keju, cokelat, dan kacang. Pas kita lihat di menu ada es krimnya. Ternyata es krim adalah salah satu pilihan topping. Karena melihat harganya yang (menurut saya) gak masuk akal untuk sebuah pisang goreng, jadilah saya menolak untuk menambah es krim. Kita cukup kecewa juga sama pisangnya, yang rasanya aneh, Seperti pisang yang belum matang. Jadi di mulut terasa berat. Sayang sekali, padahal saya menantikan pisang yang manis.
|
Left: Cheese Crust | Right: Banana Wrap |
Selanjutnya kita masih food sharing, dan yang dipilih adalah Cheese Crust (IDR 59.500,-). Makanan ini seperti pizza tipis tanpa topping. Yang bisa kita rasakan adalah asinnya keju. Walaupun sebenarnya untuk makanan ringan kurang nampol, tapi saya cukup suka sama rasanya.
Saya memesan Avocado Milk (IDR 54.500,-) untuk minuman. Sebenarnya ada beberapa macam pilihan Avocado ini, seperti kopi atau mocha. Tapi saya tidak suka kopi jadi memilih susu sebagai penggantinya. Minuman ini adalah campuran Alpukat dan susu. Di atasnya diberikan satu scoop es krim vanilla. Menurut saya yang pecinta manis, minuman ini kurang manis. Kalo dibandingkan pas kita beli es alpukat di abang-abang, saya masih milih manisnya es alpukat di abang-abang. Hahahaha. Tapi kata David sih udah manis banget. Apa lidah saya yang bermasalah ya?
|
Left: Avocado Milk | Right: Capuccino on The Rocks |
David pesan minuman Capuccino on The Rocks yang tidak saya coba karena mengandung kopi. Hehehehe. Jadilah hanya di foto-foto saja.
Kesan saya saat makan di Excelso di sini adalah pelayanannya kurang sigap. Kami harus memanggil pelayan beberapa kali dan sampai akhirnya saya tidak sabar dan memanggil dengan berteriak. Entah karena suasananya ramai jadi mereka tidak dengar atau apa. Lalu pencahayaan yang dibuat agak redup dipadukan dengan lampu sorot kecil yang mengarah ke meja kita, dan rasanya malah jadi panas sekali. Kami sampai berpindah tempat yang tidak terkena lampu sorot tersebut. Dan rasanya juga dari mulai memesan makanan, makanan datang, sampai minta bill agak sedikit lama.
Kesimpulannya adalah sepertinya dengan harga yang ditawarkan dengan pengalaman yang saya alami kemarin sangat tidak sesuai. Untung saja ketolong sama promo 50% hehehehe.
Tapi pas saya kesana cukup ramai lho suasananya. Apa mungkinkah kopinya enak? Maaf saya tidak minum kopi, jadi tidak merasakan. Hehehehe. Mungkin sayanya aja yang lagi tidak beruntung :’)
Ada yang pernah coba makan atau minum di Excelso? Apa sih yang seharusnya saya pesan? Share yuk!
Excelso
Mall Kelapa Gading 2 Lt. 2 #301
(021) 452 9601