Yuk kita menelisik wisata murah meriah di dalam negeri! Mari melancong ke kota “Palembang” atau yang banyak orang kenal dengan kota pempek. Kota ini ternyata bisa menjadi tujuan wisata murah. Banyak spot wisata dimana kita bisa berfoto ria dengan view background yang mempesona.
Kota Palembang juga banyak menjadi kota tujuan wisata bagi para traveller karena destinasinya yang mudah dijangkau. Untuk menuju ke kota Palembang, kita bisa memilih salah satu dari rute perjalanan dan transportasi berikut yang paling disukai, di antaranya:
Bagi yang berdomisili di wilayah Jakarta bisa menggunakan bus Kramat Jati yang tersedia di beberapa terminal seperti di Kampung Rambutan, Pulo Gadung, Rawamangun, Grogol dan Kalideres. Lama perjalanan dengan rute darat memakan waktu 16 jam, dengan asumsi perjalanan lancar. Tersedia juga bus Pahala Kencana dan Lorena dari terminal Rawamangun dan Lebak Bulus. Tarif bus antara Rp 170.000 – Rp 225.000.
Jika kalian tidak mabuk laut, bisa mencoba rute alternatif melalui jalur laut menggunakan kapal ferri dari Pelabuhan Merak di Banten menuju Bakauheni di Lampung. Selanjutnya disambung menggunakan rute darat dengan naik kereta api dari Stasiun Kotabumi di Lampung menuju Stasiun Kertapati di Palembang. Menggunakan dua rute seperti ini kita harus merogoh biaya kurang lebih Rp 80.000 – Rp 150.000.
Kalau rute yang satu ini agak lebih mahal dibandingkan dua rute sebelumnya. Namun tidak perlu khawatir jika menggunakan transportasi udara karena banyak maskapai yang melayani penerbangan dengan destinasi ke kota Palembang, bahkan untuk maskapai yang terbilang masih baru pun sudah melayani rute ke Palembang.
Salah satu maskapai baru seperti Nam Airlines bahkan menawarkan harga yang cukup terjangkau dengan kisaran harga 350 ribu. Meski terbilang maskapai baru, namun maskapai ini sudah menjadi salah satu maskapai terpercaya pilihan para traveller.
Para traveller yang sudah memiliki pengalaman terbang bersama Nam Airlines rata-rata berpendapat sama. Mereka merasa nyaman dengan servis dan harga yang tergolong murah yang ditawarkan maskapai ini. Tentunya karena maskapai ini termasuk sister company dari Sriwijaya Air—yang telah lebih dulu eksis di dunia penerbangan tanah air, sehingga hal ini jugalah yang menjadi alasan dibalik semakin meningkatnya kepercayaan para penumpang. Berperan sebagai feeder Sriwijaya Air, Nam Airlines pun sudah melayani berbagai rute tujuan loh. Nah, bagaimana dengan kalian, tertarik untuk mencoba pengalaman baru dengan terbang bersama maskapai yang satu ini?
Baca juga: Perjalanan ke Lampung menggunakan Sriwijaya Air
Sesampainya di kota Palembang tentu yang diincar adalah spot wisata yang recommended. Jika belum pernah ke Palembang, mungkin di liburan selanjutnya bisa berkunjung ke beberapa spot cantik nan murah seperti berikut ini:
JEMBATAN AMPERA
Jembatan Ampera yang merupakan ikon kota Palembang ini dibangun tahun 1962. Menghubungkan seberang Ulu dan Seberang Ilir yang terpisah oleh Sungai Musi. Tidak jauh dari jembatan Ampera, kita bisa berbelanja souvenir sekaligus berwisata kuliner.
PULAU KEMARO
Terletak di Sungai Musi, tidak jauh dari Jembatan Ampera yaitu sekitar 6 km. Yang istimewa dari Pulau Kemaro ini adalah terdapatnya makam putri Palembang, pagoda 9 lantai, dan pohon cinta. Di sini juga berkembang mitos bahwa jika sepasang kekasih mengukir namanya di pohon cinta tersebut, maka hubungan mereka dapat berlanjut ke jenjang pernikahan. Siapa yang mau coba kesini ajak pacar? #ihiiik
TAMAN HUTAN PUNTI KAYU
Spot wisata yang satu ini merupakan wisata alam dimana areanya merupakan hutan pinus kota terbesar di Indonesia, dibuat seperti taman hutan dengan berbagai hiburan yang ditawarkan seperti, kolam renang, bermain perahu, dan piknik. Sangat asri dan cocok jika berwisata bersama keluarga. Harga tiketnya pun sangat ramah kantong yaitu hanya Rp 5.000. Taman wisata ini dibuka sejak pagi, yaitu pukul 09.00 sampai sore pukul 16.00.
Baca juga: Grafika Cikole: Tempat Outing Seru di Jawa Barat
TAMAN KAMBANG IWAK
Taman Kambang Iwak adalah taman bersejarah yang merupakan peninggalan jaman penjajahan Belanda. Awalnya taman ini hadir sebagai tempat rekreasi orang-orang Belanda bersama keluarga mereka. Dan sekarang, taman ini berubah menjadi salah satu tempat wisata favorit bagi khalayak umum. Pada pagi hari, Taman Kambang Iwak pun menjadi spot bagi warga sekitar untuk berolahraga lari pagi. Tidak ketinggalan, di sini juga berjejeran aneka kuliner yang menggugah selera.
AIR TERJUN LEMATANG INDAH
Terletak di kota Pagar Alam, Air Terjun Lematang Indah sangat cocok untuk tujuan wisata keluarga dan juga para muda-mudi. Keindahan pemandangan di Air Terjun Lematang Indah ini menjadi daya tarik tersendiri bagi para pelancong domestik. Tempatnya yang sejuk dan sangat menyegarkan serta masih sangat asri ini menambah nilai plus dari spot wisata murah yang satu ini. Tempat ini terbilang wisata murah karena harga tiket masuknya yang hanya Rp 4.000/orang. Murah kan?
Nah, itulah beberapa ulasan rute pilihan sekaligus wisata murah yang bisa dikunjungi selama berjalan-jalan di kota Palembang. Semoga bisa berkunjung ke tempat-tempat tersebut ya. Happy Trip..!
Review produk Expert Care, skincare anak kulit sensitif yang sukses mengatasi kulit kering dan bruntusan… Read More
Sudah tau cara perpanjang sim secara online? Gampang banget lho ternyata! Sini kukasih tau caranya… Read More
Setelah bertahun-tahun membangun akun Instagram, akhirnya baru di tahun inilah berhasil mencapai 10k followers. Read More
Ayo ajak anak bermain di playground, dan aku kasih tau cara beli tiket main di… Read More
Mencairkan JHT melalui aplikasi JMO ternyata sangatlah mudah dan cepat. Yang mau mencairkan dana pensiun… Read More
Review Wardah Clarifying Clay Mask pada tipe kulit wajah kering. Kira-kira apakah cocok? Baca pengalaman… Read More
View Comments
kalo ke palembang kudu wiskul... ya pempek, mie celor, pindang patin... wuii bikin ngiler! hahaha
Nah ini dia makanannya yang patut dicobain niiih :D
Lia tinggal di palembang? Dipi orang palembang. Tapi jarang pulang. Semua yg disebutkan mmg tempat wisata yg murah meriah di kota palembang. Jadi inget kampung halaman setelah baca ini.. Hahaha
Aku tinggal di Jakarta. Tapi pengen ke Palembang hehehe :)
padahal aku orang palembang ini asal ortunya. Tapi ternyata baru jembatan ampera saja yang pernah aku datangi.. huhuhu... jadi pingin mudik
Ayo mudiiik :)
Aku pun jarang pulang kampung hiksss...
Aku kira kamu ke palembang... Pagaralam jauh 8 jam dari palembangnya
Kalo ke Palembang mau ke jembatan Amper yang ngeheits itu hihihi sama kulineran!