Bagi yang belum tahu, Sociolla ini merupakan suatu website yang menjual produk-produk kecantikan. Saat ini Sociolla telah menggandeng lebih dari 140 brand kecantikan dengan lebih dari 4.500 SKU. Dengan adanya Sociolla, para beauty enthusiast cukup berbelanja di website ini dan menemukan banyak produk-produk kecantikan dari mulai skin care, make up, sampai ke beauty tools.
Setelah sukses membuka Pop Up Store di beberapa daerah lainnya di Indonesia, kali ini Sociolla Pop Up Store akan hadir di Plaza Indonesia dari tanggal 30 Januari sampai dengan 24 Februari 2016.
Hari Jumat, 30 Januari 2016 kemarin saya dan Aprie berkesempatan untuk melihat malam peluncurannya. Acara yang bertemakan Discovery Beauty Now & Then ini memiliki dress code dengan penampilan pada tahun 1920, 1950, 1990, atau 2000. Saya sendiri memilih tema 1920-an karena lebih simpel.
Kalian bisa coba produk-produk yang dijual di Sociolla secara langsung |
Hasil tampilannya sih memang cenderung aman. Sempet gak pede juga awalnya, tapi akhirnya sedikit lega. Karena ternyata banyak tamu undangan yang memakai warna hitam untuk pakaiannya. Black is never outdated, right? 😉
Untuk make-up saya juga menggunakan riasan yang simpel. Hanya menambahkan eyeliner liquid berwarna hitam di kelopak mata. Lalu menambahkan lipstick warna merah kebanggan saya, supaya riasan tidak terlalu plain.
Tes kepribadian dengan games interactive di yang terhubung dengan kaca. Narsis is must! |
Oh iya, saya juga sempat berfoto lho dengan Andra Alodita. Sayang karena lightning dan muka saya yang udah teler (sleeping beauty biasanya udah tidur jam segitu hihihihi) jadilah saya malu pajangnya di sini 😛
What a night! Walaupun belum maksimal berpakaian dan dandannya, tapi saya senang sekali malam itu. Terima kasih untuk Aprie yang sudah ajak saya. Besok-besok lagi ya! #lhoo minta nambah! Hahahaha.
Jadi, ada yang sudah pernah berbelanja di Sociolla sebelumnya?
Â
Review produk Expert Care, skincare anak kulit sensitif yang sukses mengatasi kulit kering dan bruntusan… Read More
Sudah tau cara perpanjang sim secara online? Gampang banget lho ternyata! Sini kukasih tau caranya… Read More
Setelah bertahun-tahun membangun akun Instagram, akhirnya baru di tahun inilah berhasil mencapai 10k followers. Read More
Ayo ajak anak bermain di playground, dan aku kasih tau cara beli tiket main di… Read More
Mencairkan JHT melalui aplikasi JMO ternyata sangatlah mudah dan cepat. Yang mau mencairkan dana pensiun… Read More
Review Wardah Clarifying Clay Mask pada tipe kulit wajah kering. Kira-kira apakah cocok? Baca pengalaman… Read More
View Comments
Jadi penasaran untuk intipin ada apa aja di sociolla ah! Btw, outfitnya cucok kok, bikin kamu jadi kece, lho! :)
Saya belom pwrnah belanja di Sociolla! Hihihi. Ooh ini yang kemaren kukomin di facebook ya Lia? Hihihi. Keren gayanya.
Wiihhh kereenn,,fashion blogger nih yeyy
Pasti byk yg cantiks2 yaa kmrn. Apah? Dr bangku sekolah? Lah, aku yg udh berbuntut gini trus msh ga bs dandan gmn kbrnya ya. Haha..
Asyik ya kalau ikutan acara seperti itu. Nambah ilmu, nambah kenalan :D
overallnya black polka gitu, saya blackminded soalnya jadi menurut saya penampilanya ketje
Aku nggak dateng karena...... meeting T_T
Pedih banget padahal udah dress-up cobak :(
Jadi penasaran nih,, langsung check it out deh ke sociolla, siapa tau ada yang pas di kantong, hhee
ketjtje banget... jadi penasaran pengen intipin apa aja di sociolla...
Iyaa, Mas. Ini abis acaranya Sociolla :D Makasi yaaa