Siapa yang tahu komunitas Fun Blogging?
Mungkin sebagian besar di lingkaran blogger sudah tahu ya komunitas yang dibangun oleh Trio Cikgu, Haya Aliya Zaki, Shinta Nijerinda, dan Ani Berta. Tapi bagi yang belum tahu, Fun Blogging adalah suatu komunitas yang terdiri dari para alumni workshop Fun Blogging. Workshop ini berisikan sharing ilmu yang berfokus pada cara menulis blog secara profesional.
Saya sendiri sudah pernah mengikuti workshopnya di batch 8. Alhamdulillah sejak mengikuti workshop, baik ilmu maupun network saya di dunia blog semakin bertambah.
Hari Sabtu, 5 Maret 2016 kemarin saya kembali mengikuti acara yang diadakan oleh Fun Blogging yang bekerja sama dengan In Harmony Health Clinic yang diselenggarakan di Loop Station, Jakarta Selatan. Acara ini memiliki tema “The Value Of Prevention”.
Berhubung acaranya pagi sekali, saya sudah berangkat dari rumah lebih awal. Karena pengalaman saya ikut workshop batch 8 kemarin, acara yang diadakan Fun Blogging lumayan on time. Gak mau dong sampe ketinggalan acaranya.
Ternyata saat sampai sudah banyak bloggers yang sudah datang. Bahkan domisili mereka sebenarnya lebih jauh dari saya alias di luar Jakarta. Salut deh sama bloggers yang selalu semangat untuk datang ke acara yang kaya akan ilmu seperti ini. Tidak lupa saya menyapa mereka satu-satu. Senang akhirnya bertemu lagi dengan beberapa teman yang sudah pernah bertemu sebelumnya. Dan maaf ada beberapa teman yang saya masih belum hafal nama dan mukanya. Harus lebih semangat lagi nih blog walking-nya! 😉
Acara pun dimulai cukup on time. Sebagai pembuka ada Teh Ani Berta yang memberikan kata sambutan kepada peserta, sekaligus memberitahukan rundown acara. Karena tema acara hari itu adalah Prevention (Pencegahan), maka ketiga pembicara akan berbagi ilmu yang berkaitan dengan tema yang sesuai dengan bidangnya masing-masing.
Index merupakan search engine traffic, dimana setiap blogger ingin sekali agar blog-nya dapat terdaftar di dalam mesin pencarian (search engine) seperti google, yahoo, dan mesin pencarian lainnya.
Mungkin selama ini blog kita hanya disinggahi oleh sesama rekan blog saja. Itupun karena the power of blog walking. Pernahkah kalian berpikir bahwa bisa saja tulisan kita di blog mungkin saja kontennya tidak terlalu cocok dengan interest sesama bloggers?
Pernahkah terpikir bahwa mungkin saja suatu saat kita tidak bisa melakukan blog walking ataupun sharing url blog dalam waktu yang lama? Lalu bagaimana? Blog kita akan sepi kalau hanya mengandalkan blog walking dan sharing url saja.
Membuat blog kita agar ter-index lah merupakan salah satu cara untuk mendapatkan kunjungan dari pembaca yang mungkin kita tidak pernah tahu orangnya. Dengan terdaftarnya blog kita di mesin pencarian, maka pembaca akan menemukan konten yang sesuai dengan ia cari.
Karena efek dari index sendiri sangat menguntungkan blog, maka tidak jarang banyak orang yang melakukan segala cara agar blognya berada di halaman satu mesin pencarian. Bahkan ada yang berani melakukan black SEO demi keuntungan pribadi.
Padahal langkah-langkah tersebut bisa mengakibatkan blog kita di banned. Sedih ya udah capek-capek bangun brand, bayar hosting, dan menulis dengan baik dibalas dengan di non aktifkannya blog kita.
Oleh karena itu Mbak Shinta menyarankan beberapa hal pencegahan agar blog kita tidak ter de-index alias di banned.
Ada banyak hal yang perlu diperhatikan agar tulisan kita ter-index dari segi konten, seperti:
Sedangkan dari sisi kenyamanan pembaca, perlu diperhatikan hal-hal berikut:
Cara lainnya adalah dengan mendapatkan backlink, seperti:
Bagaimana? Sudah cek blog-nya apakah sudah ter-index belum? 🙂
Acara kembali dilanjutkan dengan materi yang diberikan oleh Mbak Haya. Memiliki latar belakang pendidikan sebagai apoteker membuat Mbak Haya memiliki kekuatan dalam menulis konten berbau kesehatan.
Menulis artikel tentang kesehatan tidaklah mudah. Tapi bukan berarti tidak bisa dipelajari. Kunci dari menulis konten kesehatan adalah teliti dan terpercaya. Karena sering kali kita membaca tulisan kesehatan yang terdengar “menyeramkan”, padahal si penulis sendiri menulis tidak berdasarkan data yang dapat dipercaya. Efek terburuknya adalah berita menjadi simpang siur dan malah menimbulkan perdebatan yang seharusnya tidak perlu.
Oleh karena itu Mbak Haya menyarankan salah satu cara untuk mendapatkan sumber terpercaya melalui informasi dari pasien langsung. Namun dengan mendapatkan informasi dari sumber primer seperti ini perlu perhatian yang lebih. Karena bisa saja malah kita tidak mendapatkan informasi yang dapat kita jadikan sumber penulisan.
Terkadang saat menulis konten kesehatan kita dikhawatirkan akan pemikiran akankah ada yang membacanya? Bisa saja konten kesehatan yang layaknya artikel kesehatan resmi tidak cocok dengan gaya pembaca kita.
Maka bukan itulah yang terpenting. Selama kita dapat menulis dengan baik dan jelas, maka gaya tulisan yang santaipun bisa kita gunakan. Berikut adalah yang justru harus diperhatikan:
Tulisan yang menarik adalah tulisan yang dapat menyentuh hati pembacanya. Mbak Haya mengatakan bahwa dengan menulis kisah inspiratif adalah salah satu jenis tulisan yang disukai oleh pembaca. Berikut adalah cara membuat kisah inspiratif:
Jadi, sudah bisakah menulis konten kesehatan di blog, belum? 🙂
Pembicara terakhir merupakan seorang dokter spesialis penyakit dalam yaitu, dr. Kristoforus, SpPD. Tapi hari kemarin dokter berkacamata ini tidak datang sebagai pembicara keahliannya, melainkan sebagai pembicara dari In Harmony Health Clinic.
In Harmony Clinic merupakan sebuah klinik yang memberikan layanan pencegahan dan pengobatan secara terintegerasi.
Setiap pekerjaan ataupun segala hal yang kita lakukan memiliki resiko. Namun dari segala banyak kejadian yang tidak diinginkan terjadi di dunia ini, masih ada banyak juga langkah pencegahannya.
Termasuk berbicara soal penyakit. Sering kali kita mendengar kalimat “lebih baik mencegah daripada mengobati”. Tapi apakah kita semua sudah benar-benar menjalankannya? Masihkah kita malas untuk periksa kesehatan ke dokter? Atau malah tunggu sakit dulu baru ke dokter?
Ada beberapa konsep yang dijelaskan oleh dr. Kristoforus untuk membantu kita memahami bahwa pentingnya mencegah penyakit sebelum datangnya penyakit. Konsep ini juga sebenarnya dapat berlaku pada semua aspek kehidupan. Apa saja itu?
Mengapa kita yang sudah dewasa juga perlu di vaksin?
Untuk lebih jelasnya, teman-teman bisa tonton video ini:
Satu pesan yang cukup membuat tertegun adalah alasan vaksinasi yaitu:
Ada benarnya juga ya! Di sesi tanya jawab pun banyak pertanyaan yang dilontarkan peserta, ada beberapa hal yang dapat saya rangkum, antara lain:
Untuk pertanyaan yang lebih lanjut mengenai vaksin, bisa ditanyakan kepada In Harmony Health Clinic di website: http://www.inharmonyclinic.com/ atau telepon ke 021-5030-5050.
Itulah tiga hal pencegahan dari berbagai sisi, yaitu sisi SEO blog, sisi konten penulisan di blog, dan juga sisi kesehatan diri kita.
Semoga tulisan saya kali ini bermanfaat ya untuk teman-teman. Pesan saya, tidak ada salahnya untuk mengecek kondisi kesehatan kita sedini mungkin. Yuk sehat bareng-bareng! 🙂
Terima kasih Fun Blogging dan In Harmony Health Clinic!
Review produk Expert Care, skincare anak kulit sensitif yang sukses mengatasi kulit kering dan bruntusan… Read More
Sudah tau cara perpanjang sim secara online? Gampang banget lho ternyata! Sini kukasih tau caranya… Read More
Setelah bertahun-tahun membangun akun Instagram, akhirnya baru di tahun inilah berhasil mencapai 10k followers. Read More
Ayo ajak anak bermain di playground, dan aku kasih tau cara beli tiket main di… Read More
Mencairkan JHT melalui aplikasi JMO ternyata sangatlah mudah dan cepat. Yang mau mencairkan dana pensiun… Read More
Review Wardah Clarifying Clay Mask pada tipe kulit wajah kering. Kira-kira apakah cocok? Baca pengalaman… Read More
View Comments
Terima kasih sudah datang ya Lia :)
Terima kasih sudah diundang, Teh Ani :)
huwaaa pengen deh sekali-sekali ikut acaranya fun blogging, ajak-ajak donk lain kali Liaaaa :)
Ditaaa, kamu udh pernah ikut workshopnya belum?
belum pernah Lia, dulu pernah daftar tapi gak bisa ikut soalnya bentrok huhuhu
Hooo next ikut aja workshopnya. Nanti biasanya bisa ikut acara lainnya. Yg kemarin kayaknya udah buka. Nanti kalo ada lagi kukabarin yooo
acaranya penuh dengan ilmu yaa
Iyaa Mbak Windah. Kita ketemuan juga ya kemarin. Maaf saya gak ngenalin. Semoga ketemu lagi yaa :D
Wow.. poinnya penting semua *catet satu-satu*
Thank you sharinya, Li!
Sama-sama Aprie :)
Makasih sharingnya Lia. Aku agak agak "anu" kalau baca artikel kesehatan. Ngga langsung percaya 100 persen apalagi kalau yang nyebar via broadcast message
Iyaaa. Karena belum 100% terjamin kebenarannya. Mending ditelaah sendiri dulu.
Terima kasih Lia untuk sharingnya, acaranya bermutu dan banyak pelajaran yang didapat yach?
Sama-sama :) Semoga bermanfaat