Categories: Beauty

Beauty Tools Wish List

Kalau lihat belakangan ini ada beberapa post tentang kecantikan, iya deh ngaku kalo yang punya blog lagi agak centil sedikit. Semua berawal dari ngelihat temen-temen yang pada pinter dandan, dan bisa ngerawat dirinya. Langsung deh kepikiran, “Kenapa aku tidak bisa?”. Akhirnya mulai rajin liat tutorial make up di Youtube, follow beauty blog, sampai coba-cobain produk.
Belom kok, saya belom bisa apa-apa. Karena kepengen bisa -at least bisa dandan natural ala-ala artis Korea-, makanya lagi kepengen ngelengkapin peralatan dandan, sekaligus cari tahu produk mana yang cocok buat kulit. Kebetulan punya kulit yang rada rewel. Tipe kulit muka dan badan adalah kulit kering. Tapi anehnya pada kulit muka, sering sekali ngalamin jerawatan. Pas coba tanya di forum Female Daily, ada satu member yang bilang, jangan-jangan kulit mukaku tipe sensitif. Belum lagi ada kemungkinan ada ketidakcocokan dengan make up/skin care yang dipakai sekrang. Aha! Gak pernah kepikir sebelumnya. Terima kasih atas infonyaaa :))
Nah sekarang balik ke Beauty Tools yuk! Ini dia beberapa Beauty Product yang lagi kepengen dibeli:
Masami Shouko 302 Foundation Brush
Selama ini untuk Foundation selalu pakai Sponge Masami Shouko yang di dapat dari Beauty Treats Indonesia Bulan Juni 2013. Sebenarnya sudah cukup puas sama kinerja si sponge yang mampu meratakan foundation/bb cream dengan rata di kulit muka, tapi kepengen coba pakai brush yang katanya bikin kulit muka terlihat lebih natural dan gak cakey.

Masami Shouko 103 Powder Brush
Sama kayak alasan di poin sebelumnya, Dari pada pakai sponge, katanya lebih natural dengan brush untuk pemakaian bedaknya. Hmmm… Apakah benar? Mari dibuktikan 🙂
Masami Shouko Beauty Blender

Nah kalau yang ini sebenarnya rada-rada mirip sponge sih. Cuma karena struktur bentuknya yang memudahkan pengaplikasian di bidang-bidang yang sempit (seperti celah hidung, bagian bawah mata, dll) bikin Beauty Blender satu langkah lebih maju dibandingkan dengan sponge.

Lalu kenapa Masami Shouko? Alasan pertama sih karena memang gak terlalu tahu banyak merek beauty tools lainnya. Yang kedua, Masami Shouko masih affordable untuk kantong saya.

Semoga bisa segera beli yaaaaa ^^

Oh iya, cek di SINI untuk lihat alat apa saja yang seharusnya dibutuhkan oleh Beauty Beginner ya!
Lia

Seorang ibu yang gemar menulis tentang beauty, motherhood, dan lifestyle.

Recent Posts

  • Beauty Review

Wardah Clarifying Clay Mask Review

Review Wardah Clarifying Clay Mask pada tipe kulit wajah kering. Kira-kira apakah cocok? Baca pengalaman… Read More

2 months ago
  • Motherhood

Threenager Itu Benar Adanya!

Ada yang lagi mengalami anak di fase Threenager? Sama dong. Aku mau ceritain pengalamanku sampai… Read More

2 months ago
  • Beauty Review

Review Wardah Renew You Facial Wash

Akhirnya mencoba beralih ke Wardah Renew You Facial Wash, produk skincare lokal yang halal. Baca… Read More

3 months ago
  • Playground Anak

Inovasi Brilian Play N Learn, Playground Cafe

Serunya bermain di playground baru, Play n Learn di Mall Kelapa Gading. Permainan apa ya… Read More

3 months ago
  • Travel

Apa Yang Seru di Cimory Dairyland Puncak?

Ke Puncak jangan lupa mampir ke Cimory Dairyland Puncak. Arena wisata favorit keluarga terutama kalau… Read More

3 months ago
  • Travel

Review Hotel Ramah Anak di Puncak, Hotel Horison

Review hotel ramah anak di puncak bogor, Horison Ultima Bhvana Ciawi Hotel. Hotel dengan fasilitas… Read More

3 months ago