Workshop and Gathering from One Piece Hair Studio Kelapa Gading & Lolabox

Bagi yang sudah dapat Lolabox atau yang sudah baca blog post gw di SINI, pasti tahu bahwa ada acara workshop dan gathering dari One Piece Hair Studio. Dan kebetulan banget acaranya diadain di cabang mereka, Kelapa Gading! Yihaa! Tanpa banyak pikir-pikir gw langsung reserved untuk ikutan acaranya.
Minggu kemarin, sekitar jam setengah 2 kurang, gw akhirnya jalan sendiri ke Hair Studio yang letaknya persis di samping sekolah Al Azhar. Sempet rada males, karena cuaca hari itu entah kenapa seharian gerimis bikin napsu pengen tidur mulu. Hehehe. Tapi karena udah reserved, akhirnya gw tetep dateng. 
Pas dateng, One Piece lagi rame-ramenya. Semua kursi lagi penuh, yang nunggunya juga lumayan banyak. Karena gw dari acara Lolabox, akhirnya gw di antar ke lantai atas dimana tempatnya lebih sepi karena memang untuk acara-acara khusus. Disana ketemu dengan Emily dari Lolabox. She’s so pretty and kind. Kita ngobrolin tentang Lolabox. And I told her that I love this month’s box. She’s very happy to hear that. Emily juga cerita kalau dia sedih masih ada beberapa orang yang suka marah kalau gak dapet produk Full Size banyak dalam boxnya. She told me that the concept of Lolabox is giving opportunity to many girls to try new products. Jadi memang sebenarnya, yang dikasih bukan Full Size semua. Ups, kadang gw juga suka kecewa sih. Tapi ujung-ujungnya seneng juga soalnya Lolabox memang menghargai subscriber-nya banget. Dari ketepatan waktu sampe bonus-bonus yang tidak terduga! 
Lanjut lagi ke acaranya. Kita ketemu dengan marketing dari One Piece Hair Studio. Beliau menceritakan tentang teknologi dan inovasi baru yang nantinya akan gw coba langsung. Namanya Carbonated Water System (CWS). Jadi selama ini ternyata kalau kita sampoan itu terkadang sisa samponya masih menempel di kulit kepala. Belum lagi sisa-sisa konditioner. Kalau kelamaan menumpuk, maka jadilah kulit yang terkelupas atau yang sering disebut dengan ketombe. Nah fungsi CWS ini adalah untuk membersihkan kotoran tadi dengan semacam shower yang menghasilkan carbonic acid (H2CO3). Selain itu fungsinya juga bisa memperlancar peraliran darah.
Gimana sih proses pencucian rambut dengan CWS? Pertama tama rambut dicuci seperti biasa dengan air dan sampo. Setelah bersih, rambut akan dibersihkan dengan teknik CWS. Saat dicuci seperti ada rasa angin di kepala. Dan bener-bener relax. Proses ini sendiri ada sekitar 5 menitan. Setelah itu gw sempet dikasih lihat kotoran yang selama ini ada nempel di kepala. Hiyyy… Lumayan banyak!
Setelah dibersihkan rambutnya. Akhirnya dimulailah percobaan produk-produk baru dari One Piece. Jadi, karena CWS hanya bisa digunakan di salon saja, lalu masa kita harus setiap hari ke salon untuk cuci rambut sih? Ternyata tidak perlu, karena formula dari CWS itu sudah dibuat sedemikan rupa menjadi foam dengan nama Soda Spa Foam. Cara pemakaiannya adalah tekan pump sebanyak 2 kali lalu diaplikasikan ke akar rambut lalu di sapu sampai ke batang rambut. Dan ternyata foam ini bisa dipakai ke seluruh tubuh. Berhubung rambutnya sudah dicuci, semua produk selanjutnya akhirnya dicoba ke muka (walaupun sebenarnya bisa dipakai di rambut). Awalnya gw disuruh coba di bagian belakang telapak tangan sebelah kiri. Setelah dicoba dan didiamkan selama 2 menit, lalu dibersihkan. Apa yang terjadi sodara-sodara? Tangan kiri gw lebih bersih cerah dibandingkan yang kanan. Begitupula dengan muka.

Selanjutnya yang dicoba adalah Sparkling Gelee. Ini adalah sampel yang ada di Lolabox bulan ini. Fungsinya seperti conditioner tanpa dibilas aja sih. Bentuknya gel, dan tidak lengket. Wanginya juga tidak terlalu mencolok.
Yang terakhir dicoba adalah produk nomor 3. Hehehehe… Maap nih gw lupa. Yang pasti ini cocok buat diaplikasikan ke kepala dan pundak supaya lebih relax. Ternyata produk ini mengandung rempah-rempah.
Ketiga produk ini semua dijual hanya di One Piece Hair Studio. Yuk cepetan cobain 🙂
Setelah cobain produk, acara diakhiri dengan penjelasan dan praktek cara mengeringkan rambut dengan hairdryer. Dan cukup membantu lho. Apalagi gw adalah anak yang ga bisa hidup tanpa hairdryer. Pokoknya gak bisa rambut basah deh!
Gak cuma gitu aja, pulang kita masih dikasih goodie bag lho. Dan isinya banyak banget. Dari mini produk untuk rambut, kalender, notes, frame foto, sampai voucher untuk free CWS.
 
Aaaah senang sekali dan gak nyesel bisa ikutan acara ini. Lain kali mau ikut lagi, juga ajak temen-temen biar rame. Oh iya, One Piece Hair Studio Kelapa Gading lagi ada promo 40% lho! Untuk keterangan lebih lanjutnya bisa cek di sini:
Terima kasih sudah mampir ke blog gw yaaa! :))
 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *