Mengapa Investasi Property?

Saya masih ingat beberapa tahun yang lalu ayah saya sibuk mencari rumah ke beberapa tempat. Tidak, kami sudah punya tempat tinggal. Makanya saya bingung kenapa harus cari rumah lagi?

Ternyata tujuan Beliau mencari rumah adalah sebagai investasi.

MENABUNG BUKAN INVESTASI

Kebingungan saya akhirnya terjawab saat menghadiri acara yang diadakan oleh Blogger Perempuan dan Bassura City beberapa waktu yang lalu. Dengan tema Ngobrol Cantik: Smart Investment in Property for Better Life, para wanita cantik yang hadir pada hari itu akan diajak untuk mendengarkan ilmu keuangan bersama seorang financial planner yaitu, Mbak Fioney Sofyan.

13041188_1578915619085843_5243265650505659451_o

Menurut perempuan yang juga merupakan seorang blogger ini, orang tua jarang mengajarkan anak-anaknya berinvestasi. Orang tua hanya fokus membesarkan anak dan memberikan pendidikan yang terbaik. Padahal, ilmu keuangan itu juga cukup penting. Salah satunya adalah investasi.

Selama ini mungkin kita merasa bahwa menabung sudah cukup. Bahkan orang tua mengatakan bahwa menabung baik di celengan atau di bank itu adalah bentuk dari investasi. Padahal menurut Mbak Fioney, menabung bukanlah bentuk investasi.

INVESTASI PROPERTY MARAK DIGEMARI

Ada banyak jenis investasi yang bisa kita terapkan. Namun kali ini, kami diperkenalkan dengan salah satu jenis investasi yang paling tua di dunia, yaitu investasi property.

Mungkin pernah dengar kan kalau dulu kakek nenek kita mewariskan tanah atau sawahnya kepada orang tua kita. Dan inilah yang juga dilakukan oleh ayah saya (yang notabene seseorang tipe konservatif) dengan berinvestasi jenis property. Hanya saja di jaman modern sekarang, investasi property berbentuk tanah, rumah atau yang sedang naik daun yaitu apartemen.

Tidak hanya ayah saya, banyak orang pun berlomba-lomba untuk memiliki aset property. Dapat terlihat dengan semakin banyaknya penawaran bangunan melalui iklan di berbagai media.

investasi-property-blogger-perempuan
Kiri-Kanan: Desy Yusnita, Andreas, Fioney Sofyan

Lalu kenapa sih investasi properti banyak diminati? Menurut Mbak Fioney ada 3 alasan:

  1. Property dapat diwariskan ke anak.
  2. Harganya terus meningkat. Diperkirakan dalam 10 tahun belakangan ini sudah naik sebesar 520%.
  3. Tingginya pertumbuhan manusia di dunia diikuti dengan permintaan akan tempat tinggal meningkat.

MULAI BERINVESTASI PROPERTY

Sebelum memutuskan untuk investasi property tentunya harus yakin dan kenal betul dengan jenis investasi ini. Jangan sampai mengalami kerugian yang cukup besar mengingat investasi ini membutuhkan biaya yang cukup besar.

Ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan saat melakukan investasi property, antara lain:

  • Lokasi. Perlu dicek apakah lokasinya strategis atau tidak.
  • Pengembang. Karena biasanya property dikelola oleh pengembang, maka perlu dicek apakah sudah dikenal namanya. Lihat juga portofolionya selama ini. Cek juga reputasinya.
  • Akses. Apakah lokasi mudah diakses dengan kendaraan umum. Atau juga bisa dilewati mobil.
  • Fasilitas. Apakah dekat dengan sarana ibadah, sekolah, rumah sakit, atau pasar?

Semua hal tersebut harus dipastikan sebelum mantap memilih property yang akan dibeli. Jangan sampai dikemudian hari menyesal, atau sulit untuk dijual kembali.

Lalu apakah berinvestasi property akan selamanya untung dan mudah? Tentu saja setiap hal memiliki resiko. Tidak terkecuali investasi ini. Berikut adalah resiko dari berinvestasi property:

  • Pengembang yang nakal.
  • Property Silent Hills alias sepi gak ada apa-apa.
  • Tidak ada yang menyewa property kita.
  • KPA ditolak.

BERINVESTASI DI BASSURA CITY

Jika sudah yakin dan mantap untuk berinvestasi property, sekarang tinggal cari property-nya nih. Beruntung kemarin saya hadir di acara Ngobrol Cantik Blogger Perempuan yang diadakan di Bassura City Marketing Office.

Jadi kami para peserta dijelaskan banyak hal oleh Mas Andreas sebagai Sales Manager dari Bassura City.

investasi-property-mall-bassura-city
Mall yang sudah hampir mau selesai

Sebagai informasi, Bassura City ini adalah kawasan hunian superblok yang terpadu dengan area komersial. Jadi Bassura City ini ada apartemen dan hotel sebagai tempat tinggal, dan ada juga fasilitas berbelanja, tempat olahraga, perkantoran, tempat hiburan dan masih banyak lagi.

Bassura City terletak di Jalan Basuki Rahmat yang dimana areanya dekat dengan kawasan Mega Kuningan. Belum lagi akses dari berbagai rute yang sangat banyak. Dan juga dekat dengan berbagai area publik.

Dikembangkan oleh Synthesis Development, developer yang sudah menangani proyek Kalibata City, Plaza Semanggi, Festival City Link Bandung, dan masih banyak lagi.

Saat ini sudah 6 tower di Bassura City yang habis terjual pada phase pertama. Dan sekarang sedang dikembangkan phase kedua dengan memasarkan tower Heliconia. Bagaimana tidak habis, harganya lebih murah dibanding dengan hunian yang berada dalam satu jalur menuju pusat Jakarta sih!

investasi-property-apartment-bassura-city-bedroom
Master Bedroom Apartemen Bassura City

Saya sempat melihat kamar contohnya di kantor marketing Bassura City. Tersedia apartemen dua kamar yang minimalis namun dengan interior yang baik menjadi kesan yang praktis. Cocok untuk dihuni oleh pasangan muda, atau kalau tidak mau ditempati juga bisa disewakan kepada mahasiswa yang kuliah di sekitar area Bassura City, seperti Universitas Empu Tantular, STMT Trisaksi, dan STIE Nusantara.

investasi-property-apartment-bassura-city-kitchen
Kitchen Area Apartemen Bassura City

ALASAN BERINVESTASI DI BASSURA CITY

Melihat informasi di atas, jadi tertarikkan untuk berinvestasi di Bassura City? Apalagi kalau memang ada uang lebih yang mencukupi untuk berinvestasi. Kapan lagi coba bisa mendapatkan hunian yang berada di jalur strategis namun dengan harga yang sama seperti apartemen di pinggiran kota.

Lagipula hidup di Jakarta kayaknya habis waktu di jalan ya. Memang sekarang saatnya tinggal di hunian praktis seperti apartemen. Belum lagi fasilitasnya yang hampir menyerupai hotel berbintang. Kayaknya hidup bisa jadi lebih menyenangkan dan relax ya.

Dan ada satu lagi nih alasan kenapa Bassura City? Menurut Mas Andreas, saat ini Bassura City memiliki program Smart Saving, dimana pembeli bisa menabung terlebih dahulu kepada developer. Jadi sistemnya adalah pembayaran selama 30 bulan dengan harga mengikat (sekitar 5 jutaan per bulan). Lalu selanjutnya akan dilanjutkan pembayarannya kepada bank.

Program tersebut akan memudahkan pembeli yang mungkin memiliki dana namun punya kebutuhan lain yang lebih urgent. Sistem ini lebih fleksibel dan menguntungkan karena harganya mengikat.

Tips dari Mas Andreas, saat sudah serah terima apartemen pun sudah bisa disewakan. Biasanya harga sewa itu 10%-15% dari harga beli. Dari biaya sewa itu kita juga bisa jadikan pembayaran tiap bulannya. Akan lebih menguntungkan juga bukan?

Untuk lebih jelasnya, silahkan menghubungi marketing Bassura City di nomor +6221-859-10000 atau +6221-2931-7033. Kalau mau juga bisa colek-colek di twitter mereka @bassuracity.

REJEKI NOMPLOK

Setelah selesai talkshow bersama Blogger Perempuan, kami pun diajak untuk berkeliling area Bassura City yang sudah mau hampir jadi. Melihat fasilitas dan towernya, saya jadi mupeng pengen punya! #brb #investdulu 😛

investasi-property-blogger-perempuan-nino-praabowo
Nino Prabowo membawakan lagu Janjiku

Kami juga dipersilahkan untuk makan siang sambil ditemani dengan alunan suara merdu dari Nino Prabowo. Buat yang lupa, ini Nino yang dulu finalis Indonesian Idol. Dudududu kapan lagi makan sambil dengerin suara dari cowok ganteng.

13063467_1578915539085851_3406733057872253599_o
Foto milik Blogger Perempuan

Dan juga tanpa diduga-duga, nama saya disebut menjadi salah satu pemenang door prize yang mendapatkan tiket nonton XXI. Yihhhi! Biasanya gak pernah menang apa-apa di acara blogger, eh sekarang malah bawa oleh-oleh. Senangnyahhh!


13086756_1578915672419171_5065007143430656626_o
Foto milik Blogger Perempuan

Sekian dulu cerita saya tentang investasi property dan Bassura City. Semoga suatu saat saya bisa punya harta dalam bentuk property ya. Amien! Will make it happen 😀

17 Replies to “Mengapa Investasi Property?”

  1. investasi property emang paling menguntungkan. tapi kayaknya sekarang ini bukan waktu yang pas buat invest property di indo ya karena harganya lagi tinggi2nya…

    1. Iya sih. Tapi kayaknya harga property juga makin naik ya. Jadi bingung mau punya rumah di Jakarta :'(

  2. keluarga suamiku yg paling seneng investasi property nih… kalo keluargaku lbh milih ke ruko2. aku ama suami sendiri, masih lbh seneng reksadana ama emas batangan mbak.. :D..simple dan lbh mudah cair sih kalo alasannya..

  3. wah belajar banyak nih dari postingan ini. investasi apapun bisa menguntungkan,asalkan sudah paham cara berinvestasinya,mengenai resiko itu sih semua jenis investasi juga ada. semoga investasinya lancar.. amiin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *